Peduli Kemanusiaan Forum Standar Lintas Komunitas di kabupaten Sintang Salurkan Sembako

Delikcom.com, SINTANG – Bantuan untuk korban banjir di beberapa titik di kabupaten Sintang terus mengalir. Kali ini datang dari Forum Standar Lintas Komunitas di kabupaten Sintang.

Komunitas yang anggotanya terdiri dari berbagai kalangan profesi ini, menyalurkan paket sembako bagi korban banjir dibeberapa titik di kecamatan Sintang , khususnya, di desa terdampak di kecamatan Sintang.

Bacaan Lainnya

“Yang jelas kita terpanggil ya Komunitas ini, merasa punya kewajiban membantu saudara-saudara kita, korban banjir di kabupaten Sintang ,” ungkap wakil ketua Komunitas Excellent Dika Pendra pada media ini Rabu ,(23/9)

Komunitas excellent salah satu komunitas yang tergabung didalam Forum Standar Lintas Komunitas di kabupaten Sintang.mereka menyalurkan langsung bantuan untuk korban banjir di Desa Sungai Ana, Kelurahan Menyumbung Tengah, Kelurahan Ladang,Kelurahan Alai dan Kelurahan Kapuas Kanan Hilir.

“Donatur kita Komunitas Excellent, pak Supriyanto dan bapak Imam.Kami berharap, bantuan ini bisa meringankan beban saudara-saudara kita yang terdampak banjir di Kabupaten Sintang,” tukasnya.

Sementara itu, Camat Sintang Siti Musrikah mengaku bersyukur atas bantuan sembako yang disalurkan Forum Standar Lintas Komunitas di kabupaten, apalagi saat ini ada beberapa desa yang terisolir akibat jalur transportasi terputus.

“Yang dibutuhkan masyarakat saat ini adalah air bersih dan makanan siap saji. Adanya bantuan dari komunitas Forum Standar Lintas Komunitas di kabupaten Sintang , tentu akan sedikit meringankan beban korban banjir di desa yang terdampak,” kuncinya.(sus)

(Visited 32 times, 1 visits today)

Pos terkait