Perebutan Sabuk Emas Danrem 121/ABW Kalbar Antara Sunardi Gamboa Versus Ramli Pasaribu

Delikcom.com, Ketapang – Perebutan sabuk emas Danrem 121/ABW Kalimantan Barat 2021 tinju profesional antara Sunardi Gamboa dari sasana Daud Boxing Club Kayong Utara melawan petinju asal Medan Ramli Pasaribu akan digelar sore ini, Sabtu (27/11/21) pukul 14.00 wib di Lapangan Tenis jalan RM sudiono Kecamatan Delta Pawan Ketapang.

Selain menampilkan partai utama antara Sunardi Gamboa melawan Ramli Pasaribu juga bermain di partai tambahan antara Hisan Pacman Marwan dari sasana Daud Boxing Club Kayong Utara melawan petinju asal Jakarta, Gorge Lumoly.

Bacaan Lainnya

Sebagai promotor, Jimmy Iskandar ketika dihubungi usai konfrensi Pers menjelaskan pertandingan di partai utama akan berlangsung sebanyak enam ronde dan untuk partai tambahan berlangsung Empat ronde.

” Kita apresiasi terhadap Danrem 121/ABW Kalimantan Barat, Brigadir Jenderal TNI Ronny, S.A.P. yang juga Putra daerah asal Ketapang yang telah turut memperhatikan kemajuan olah raga tinju di daerah dengan mengadakan Perebutan sabuk emas Danrem 121/ABW Kalimantan Barat tahun 2021. Semoga semakin menggali bibit-bibit berbakat untuk menjadi petinju khususnya di Kabupaten Ketapang,” ungkap Jimmy.

Jimmy menambahkan, dengan diselenggarakannya pertandingan tinju AMPRO (AMATIR PROFESIOAL) diharapkan akan muncul lagi atlit-atlit tinju berbakat dari kota Ketapang kalbar.

” Dan ini Program Khusus bapak Danrem 121/ABW Kalbar untuk memberikan motivasi kepada para atlet tinju agar petinju kita bisa juara nasional dan internasional,” harapnya.

 

Sementara itu Inspektur Pertandingan, G. Boerlak menyatakan bahwa aturan yang digunakan pada pertandingan perebutan sabuk emas Danrem 121/ABW ini menggunakan aturan internasional.

” Kita sudah sampaikan kepada para wasit hakim maupun wasit yang memimpin pertandingan tentang aturan yang digunakan, mulai dari cara hitungan point, hingga tekhnis diatas ring. Faktor utama dari wasit adalah menjaga keselamatan petinju dan tetap mengedepankan netralitas dalam memberikan hitungan point kepada kedua petinju yang bertanding,” paparnya.

(wan)

(Visited 296 times, 1 visits today)

Pos terkait